Selasa, 18 Maret 2008


English Club (EC)…

Salah satu ekstrakurikuler di SMK Negeri 1 Kota Tasikmalaya yang menitikberatkan pada keahlian berbahasa Inggris adalah English Club. Seperti yang telah kita ketahui, Bahasa Inggris merupakan bahasa yang paling popular di kalangan masyarakat dunia (general language in the world). Atas dasar itulah, maka diadakannya ekskul EC ini akan sangat membantu para siswa untuk dapat mengembangkan kemampuan berbahasa inggrisnya.

Kegiatan belajar-mengajar dalam ekskul ini pun terasa menyenangkan. Kita tidak difokuskan untuk selalu belajar di dalam kelas, terlalu serius pada materi, ataupun merasa deg-degan dengan guru killer. Kita hanya diarahkan untuk membiasakan diri berkomunikasi dengan Bahasa Inggris pada kegiatan sehari-hari. Bila kita jenuh belajar di kelas, kita juga bisa memilih belajar outdoor untuk me-refresh-kan pikiran kita, bernyanyi, dan berkompetisi kecil pada kegiatan belajarnya sehingga suasana belajar menjadi semakin bersemangat.

Ekstrakurikuler ini dapat membantu para siswa yang merasa kurang dalam materi pelajaran bahasa Inggris di kelas, juga dapat membantu mengembangkan bakat siswa yang unggul dalam bidang bahasa ini. Selain itu, bagi siswa berprestasi juga akan diikutsertakan dalam berbagai kegiatan lomba.

Bagi yang ingin ikut serta untuk berunjuk gigi di dalam lomba, ada beberapa lomba yang biasanya diikuti oleh SMK Negeri 1 Tasikmalaya. Kegiatan yang setiap tahun selalu dilaksanakan adalah Lomba Kompetensi Siswa (LKS) yang diadakan oleh Dinas Pendidikan. Selain itu, ada juga beberapa lomba yang diadakan oleh universitas-universitas, dan instansi lainnya. Biasanya, kandidat peserta Lomba Bahasa Inggris ini selalu diprioritaskan dari anak English Club. Biasanya, juara 1 LKS tingkat Kota Tasikmalaya yang berhak ikut ke Tingkat Propinsi Jawa Barat selalu berasal dari SMK Negeri 1 Tasikmalaya.

Peranan anggota English Club juga diperlukan dalam kegiatan internal sekolah,seperti kegiatan Upacara Bendera hari Senin. Biasanya, setelah selesai kegiatan upacara, ada perwakilan siswa dari suatu kelas untuk berbicara di depan peserta upacara dalam bahasa Inggris. Jika dalam suatu kelas tidak ada yang sanggup melaksanakannya, maka anggota English Club di kelas itu mempunyai tanggungjawab untuk maju…berbicara pada akhir upacara.

Dengan symbol BEE/lebah madu (yang di dalam Al Qur’an memiliki 7 keistimewaan) dan motto “We Always Be Brave!!!” diharapkan English Club mampu melahirkan generasi-generasi unggul di masa yang akan datang…

1 komentar:

Jennie Jacos mengatakan...

What a SITE! Great design! I don't really understand you language, but I do know you love English.

we're having a project of building a small but active friendship group, www.beavercanal.net